Events

Avanza Jadi Primadona di IIMS 2018

Toyota mencatatkan 3.328 SPK dengan kontribusi terbesar masih berasal dari segmen low MPV, yaitu Toyota Avanza.

Rendy Adrikni Sadikin

Toyota Avanza
Toyota Avanza

Mobimoto.com - Toyota mencatatkan 3.328 surat pemesanan kendaraan (SPK), dengan kontribusi terbesar masih berasal dari segmen low MPV, yaitu Toyota Avanza.

Hal itu terjadi di akhir gelaran Indonesia International Motor Show atau IIMS 2018. 

“Kami bersyukur, minat masyarakat untuk memiliki mobil Toyota tetap tinggi, hal itu terlihat dari total SPK yang tercatat selama penyelenggaraan pameran,” ujar Henry Tanoto, Vice President Director PT Toyota-Astra Motor (TAM), melalui keterangan tertulisnya, Selasa (1/5/2018).

Sepanjang IIMS 2018, Avanza membukukan total SPK sebanyak 766 unit atau berkontribusi sebanyak 23,02% dari total pencapaian Toyota di pameran ini.

Kontribusi terbesar kedua berasal dari Toyota All New Rush dengan catatan SPK sebanyak 759 unit atau sekitar 22,81% dari total SPK Toyota.

Selebihnya, kontribusi Toyota ditopang oleh Kijang Innova sebanyak 405 SPK, Calya sebanyak 389 SPK, dan New Yaris 152 SPK.

Toyota di IIMS 2018. (Suara.com/Manuel Jeghesta)
Toyota di IIMS 2018. (Suara.com/Manuel Jeghesta)

Sementara itu, All New C-HR pun turut berkontribusi dengan membukukan 91 SPK.

Sebagai salah satu produk andalan Toyota selama IIMS 2018, All New Rush yang hadir dengan desain yang lebih sporty sebenarnya mendapat respon yang begitu positif.

Hal ini terlihat dari melonjaknya pemesanan All New Rush dibanding pameran tahun lalu.

“Dibanding IIMS tahun lalu, angka penjualan All New Rush mengalami pertumbuhan sangat signifikan. Pada IIMS 2017, penjualan Rush tercatat sebanyak 251 unit, sedangkan di IIMS 2018 mencapai lebih dari 750 unit,” kata Henry.

Sebagai informasi, sepanjang Januari - Maret 2018, penjualan all new rush mampu mencapai total 12.018 unit secara wholesale sehingga berhasil meraih pangsa pasar 44,5%.

Berita Terkait

Berita Terkini