Mobimoto.com - Efek pengumuman resmi adanya orang yang terjangkit virus corona di tanah air memicu efek berantai.
Salah satunya adalah masker yang kian langka karena banyak diborong masyarakat.
Baca Juga
Tak mau berpangku tangan, beberapa pemotor pun melakukan terobosan dengan membuat masker jadi-jadian.
Hasilnya pun bikin ngakak geli. Seperti apa? Berikut tiga potret masker jadi-jadian yang bikin ngakak.
1. Walaupun praktis, nggak yakin bakal banyak yang ikutan pakai masker satu ini...
Bagi yang masih belum paham, orang ini menggunakan celana dalam sebagai masker. Udah dicuci belum ya?
2. Pakai masker anti gas beracun, kenapa enggak?
Ojol ini kepergok menggunakan masker anti gas beracun saat menjemput pelanggan. Totalitas!
3. Modal plastik doang bray...
Modal sekantung plastik dan sedikit kreativitas, pemotor ini bisa meracik masker dadakan yang bentuknya bikin tercengang.
Itulah beberapa masker unik yang digunakan orang-orang akibat masker "asli" yang kian langka di pasaran akibat diborong oleh para pedagang spekulan.
Terinspirasi? Atau mau ikut barang kali?