Events

Salut, Valentino Rossi Sumbang Ratusan Juta Rupiah untuk Yayasan Simoncelli

Deretan pembalap VR46 Riders Academy pun turut serta.

Angga Roni Priambodo | Husna Rahmayunita

Valentino Rossi. (Instagram/@valeyellow46 @falex79)
Valentino Rossi. (Instagram/@valeyellow46 @falex79)

Mobimoto.com - Selain mendapat julukan sebagai legenda MotoGP, Valentino Rossi dikenal memiliki sikap dermawan. Terbukti, ia baru saja menyumbangkan uang ratusan juta rupiah untuk yayasan Simoncelli.

Dikutip dari laman Marca.com, sang legenda MotoGP belum lama ini mengikuti ajang balapan amal bernama Riding Masters. Acara tersebut diselenggarakan oleh Dainese, produsen riding gear.

Tak hanya Valentino Rossi, beberapa pembalap dari sekolah balap VR46 Riders Academy turut berpartisipasi. Mereka adalah: Franco Morbidelli, Luca Marini, Lorenzo Baldassarri dan Marco Bezzecchi.

Ada juga pembalap legenda MotoGP Italia lainnya seperti Loris Capirossi, Mattia Pasini, Guido Meda dan Mauro Sanchini. Dalam acara tersebut, terkumpulah dana sebesar 49.000 euro atau sekitar Rp 773, 6 juta.

Valentino Rossi beri sumbangan untuk Yayasan Marco Simoncelli. (marca.com)
Valentino Rossi beri sumbangan untuk Yayasan Marco Simoncelli. (marca.com)

Dana tersebut kemudian diberikan kepada Yayasan Marco Simoncelli. Serah terima kemudian dilakukan oleh Valentino Rossi dan Paolo Simoncelli, ayah Marco Simoncelli.

Sekadar mengingatkan, Marco Simoncelli adalah mantan pembalap Italia yang dikenal memiliki performa garang. Ia meninggal dunia setelah mengalami kecelakaan tragis saat balapan di Sirkuit Sepang, Malaysia pada 23 Oktober 2011.

Dalam insiden tersebut, terlibat dua pembalap lain yaitu Colin Edwards dan Valentino Rossi. Pantas saja, kalau sampai sekarang The Doctor masih mengenang mendiang kawan seperjuangannya itu.

Berita Terkait

Berita Terkini