Mobil

Parkir Sembarangan, Mobil Ini Dikerjai Warga

Geram, warga Inggris 'kerjai' orang yang asal parkir.

Agung Pratnyawan | Cesar Uji Tawakal

Mobil dibungkus plastik oleh warga. (mirror.co.uk)
Mobil dibungkus plastik oleh warga. (mirror.co.uk)

Mobimoto.com - Warga, Inggris geram dengan ulah seseorang yang tidak diketahui identitasnya. Hal tersebut terjadi lantaran orang tersebut meninggalkan mobilnya secara sembarangan.

Warga yang geram pun menjahili mobil tersebut sang pemilik jera.

Mobil dibungkus plastik oleh warga. (mirror.co.uk)
Mobil dibungkus plastik oleh warga. (mirror.co.uk)

Mereka menempelkan lukisan dalam Bahasa Inggris yang jika diterjemahkan berbunyi "Jika bisa pergi liburan, harusnya bisa bayar parkir!"

Selain itu, mereka membungkus mobil tersebut dengan plastik. Lalu melempari mobil itu dengan telur.

Menurut warga, banyak orang meninggalkan mobil di daerah situ karena dekat dengan bandara dan tidak perlu membayar tarif parkir saat mereka pergi.

Sam Lakner, 22, warga yang mempergoki mobil yang 'dikerjai' warga mengatakan: "Kamu diperlakukan lebih buruk di tempat tinggal saya. Mereka bisa-bisanya meninggalkan mobil di bahu jalan dan pergi begitu saja."

"Aku tak percaya, wajar saja jika warga marah." imbuhnya.

"Aku bahkan pernah melihat mobilnya parkir di sisi jalan, jadi menghalangi orang yang mau lewat." ujarnya.

Lulsgate dan beberapa desa sekitar bandara dilaporkan juga sering mengalami kejadian serupa.

Berita Terkait

Berita Terkini