Mobimoto.com - Aparat berhasil mengamankan sejumlah kontainer yang berisi kendaraan mewah ilegal di Batam (22/1). Kontainer-kontainer ini berisi banyak kendaraan mewah, di antaranya terdapat mobil sport Nissan Skyline GTR dan De Tomaso Pantera JT-4 buatan 1972.
Kendaraan yang masih di dalam kontainer tersebut tersimpan di gudang PT. Batam Trans, kini diamankan oleh sebanyak 7 anggota TNI AL. LT, seorang yang merupakan pemilik dari perusahaan ini telah diamankan oleh aparat.
Baca Juga
Wuling Air ev Mulai Dikirimkan ke Konsumen Akhir Bulan Ini
5 Tips Belajar Naik Motor agar Cepat Mahir, Begini Caranya
Ini 4 Cara Mengatasi Motor Mati Mendadak yang Paling Umum
Rifat Sungkar Galau: Ada Sesuatu yang Harus Gue Tinggalin, Kira-kira Apa Ya?
5 Mobil Paling Irit dan Nyaman di Indonesia, Ada yang Harganya 100 Jutaan Rupiah
Dilansir dari Batamnews, banyaknya kontainer yang berisi kendaraan mewah ini sampai dua tumpuk. Kasus penyelundupan ini sudah diserahkan ke pihak Bea Cukai Batam untuk kemudian ditindak lanjuti.

Kendaraan-kendaraan ini rencanaya akan diselundupkan dari Singapura menuju berbagai daerah di Indonesia.
Mobil-mobil mewah yang ilegal tersebut diselundupkan dengan dikemas tanpa roda. Kendaraan-kendaraan mewah ini dikabarkan merupakan kendaraan yang tak layak pakai.
Beberapa waktu sebelumnya, pihak Polda Riau juga telah berhasil mengamankan mobil-mobil mewah dan motor gede (moge) dari Batam yang akan menuju Riau.