Mobil

Driver Taksol Sediakan Masker Gratis Buat Penumpang, Netizen: Gocar Premium

Driver taksi online ini semoga diberi kesehatan selalu yak, salut

Rauhanda Riyantama | Gagah Radhitya Widiaseno

Ilustrasi taksi online. (HiTekno)
Ilustrasi taksi online. (HiTekno)

Mobimoto.com - Wabah virus Corona atau COVID-19 membuat sejumlah masyarakat resah. Apalagi penyebaran virus ini benar-benar masif.

Sejak kemunculan virus yang berasal dari Wuhan ini, masyarakat berbondong-bondong membeli masker untuk perlindungan diri.

Saking banyaknya masyarakat yang membeli, membuat pasokan masker semakin menipis. Bahkan ada oknum yang menaikkan harga masker demi meraih cuan.

Tapi ternyata hal tersebut tidak dilakukan oleh driver taksi online satu ini. Seperti postingan Instagram gojek24jam, tampak penumpang sedang berbagi cerita ketika ia naik taksi online.

Dalam video tersebut, penumpang menceritakan kisah dimana ia mendapatkan masker secara cuma-cuma.

Driver Taksi online bagi-bagi masker gratis buat penumpang (Instagram-gojek24jam)
Driver Taksi online bagi-bagi masker gratis buat penumpang (Instagram-gojek24jam)

"Sengaja emang?" tanya penumpang ini sambil memperlihatkan tumpukan masker yang berada di dekat kursi duduk pengemudi.

"Sengaja," jawab singkat sang driver taksol.

Kemudian penumpang meminta masker tersebut dan menginformasikan kepada driver ojol jika benda tersebut telah sulit di dapatkan.

"Ya amupun, saya minta satu yah kalau di Jakarta sudah sulit dicari," tandasnya.

Video percakapan ini hingga Selasa (24/3/2020) telah ditonton sebanyak lebih dari 64 ribu kali.

Selain itu, sejumlah warganet turut menanggapi video ini di kolom komentarnya.

"Gocar premium" tulis akun yeny_malika_z.

"Yang nimbun masker malu sama mamang nya" tulis akun dibrhm99 .

"Klo di jakarta itu dijual oleh...???" tulis akun jcst97.

Penasaran dengan percakapan penumpang dengan driver taksi online, silakan klik LINK ini.

Berita Terkait

Berita Terkini