Mobil

Kakek Misterius Bagi-bagi Beras di Jalan, Mobilnya Bikin Salah Fokus

Semoga kebaikan kakek ini dibalas dengan pahala yang setimpal

Angga Roni Priambodo | Gagah Radhitya Widiaseno

Aksi Kakek naik mobil mewah bagi-bagi beras (Facebook-Gasa)
Aksi Kakek naik mobil mewah bagi-bagi beras (Facebook-Gasa)

Mobimoto.com - Pandemi Corona atau COVID-19 membuat sejumlah masyarakat dibikin bingung khususnya buat para pekerja yang upahnya harian. Bagaimana tidak, mereka seperti kebingungan untuk mencari rezeki di saat pandemi Corona ini.

Namun di Indonesia ini masih ada orang baik yang turut membantu meringankan beban mereka para pekerja, salah satunya yang seorang kakek yang mengendarai mobil mewah berkelir kuning ini.

Sebuah video viral yang diposting akun Facebook Gasa memperlihatkan seorang kakek sedang mengendarai mobil mewah berkelir kuning identik dengan Honda Civic Coupe membawa sejumlah beras untuk dibagikan kepada mereka yang membutuhkan.

Kakek ini dibantu oleh orang-orang yang keluar dari mobil SUV untuk mengangkat beras yang ada di bagasi mobilnya.

Mobil mewah berkelir kuning milik kakek baik hati (Facebook-Saga)
Mobil mewah berkelir kuning milik kakek baik hati (Facebook-Saga)

Kemudian sang kakek menyeberang jalan untuk menghampiri tukang becak dan memberikan beras tersebut. Sang kakek juga mengambil uang Rp 100 ribu dari dalam sakunya untuk diberikan.

Terdengar percakapan antara kakek dan tukang becak tersebut.

"Ini kanggo (untuk) bantu keluarga enggih (ya)," ucap sang kakek.

Beberapa karung beras yang akan dibagikan ke pengemudi becak dan lainnya (Facebook-Saga)
Beberapa karung beras yang akan dibagikan ke pengemudi becak dan lainnya (Facebook-Saga)

"Enggih matur suwun (Iya terima kasih)," ucap bapak tukang becak sambil menerima beras dan selembar Rp 100 ribuan.

Kemudian sang kakek bersama pengawal yang membawa beras pindah menghampiri bapak tukang becak lainnya. Tak cuma tukang becak, tukang sol sepatu dan lainnya dapat juga pembagian beras dan uang.

Di plastik beras terdapat tulis "BERBAGI UNTUK SESAMA".

kakek membagikan beras 5 kg dan memberikan uang Rp 100 ribu kepada tukang becak (Facebook-Gasa)
kakek membagikan beras 5 kg dan memberikan uang Rp 100 ribu kepada tukang becak (Facebook-Gasa)

Dalam video penutup, kakek itu berpesan khususnya untuk para orang yang mampu untuk melakukan seperti yang dilakukan

"Selama saya tidak bisa keluar meninggalkan kota Solo dan selama saya tinggal di dalam rumah terus, saya merasa prihatin.

Akhirnya timbul keinginan saya untuk berbagi, saya merasa mampu sebagian harta saya harus saya berikan kepada mereka.

Saya kasian mereka, mereka susah mengayun becak untuk memberikan makanan kepada keluarganya.

Tapi, mereka gak dapat apa-apa selama ini karena covid ini, saya mohon teman-teman pengusaha yang mampu tolong bantulah mereka.

Bantulah pemerintah, supaya terjadi apa-apa, kasihan mereka.

Hanya itu saya, setiap hari saya membagikan 500 kg. Dan Insa Alloh selama ini masih berjalan covid ini belum habis di Indonesia, Insa Alloh saya akan memberikan bantuan kepada mereka.

Saya tidak mengundang mereka saya menjemput. Saya mendatangi mereka, saya membagikan walau hanya 5 kg dan uang Rp 100 ribu tiap orang.

Tapi, mudah-mudahan membuat keringanan mereka punya harapan dan ditiru masyarakat yang mampu bisa berbuat seperti saya.

Bukan saya mengajari mereka (para pengusaha) Demi Alloh saya enggak seperti itu....," jelas sang kakek sambil menangis.

Untuk melihat aksi kakek berbagi beras dan uang Rp 100 ribu, silakan KLIK DISINI

Berita Terkait

Berita Terkini