Motor

Ketakutan, Cewek Ini Pesan Ojol Buat Masuk Kamar Malam - Malam

Kocak, seorang cewek pesan ojol untuk memenuhi permintaan luar biasanya.

Agung Pratnyawan | Husna Rahmayunita

GO-JEK (suara.com)
GO-JEK (suara.com)

Mobimoto.com - Ojek online (ojol) kini bisa dianggap solusi untuk segala situasi. 

Bukan hanya sekadar antar jemput penumpang, ojol pun bisa menawarkan jasa antar jemput makanan, barang dan mengusir makhluk yang tidak diinginkan.

Hal itu disadari betul oleh seorang cewek  bernama Idha Nur Baiti yang notabene seorang anak kos.

Ya, kisah berawal dari akun Twitter @idhanurbaiti yang menuliskan tweet kocak pada Minggu (5/8/2018).

Dalam tweetnya, Idha Nur Baiti menuliskan rasa ketakutan dan kepanikannya akan suatu benda.

Hampir menuju tengah malam, di dalam kos Idha Nur Baiti ternyata menemukan kecoa.

Saking bingungnya, karena harus meminta tolong kepada siapa, Idha Nur Baiti memesan ojol untuk mengusir kecoa tersebut.

Tanpa pandang bulu, sebagai bentuk pelayanan kepada pelanggan, sopir ojol pun mengabulkan permintaan Idha Nur Baiti.

Sopir ojol datang ke kos  Idha Nur Baiti dan dengan sigap mengusir kecoa.

Idha Nur Baiti kemudian membagikan pengalaman dan rasa terima kasihnya ke pada sopir ojol lewat tweetnya berikut ini.

Tweet seorang cewek pesan ojol buat ngusir kecoa. (Twitter/@Idhanurbaiti)
Tweet seorang cewek pesan ojol buat ngusir kecoa. (Twitter/@Idhanurbaiti)

"Aku pesan GO-JEK buat minta tolong ngusir kecoa dalam kamar kos, masnya baik banget ya Allah. Dear mas GO-JEK tadi, aku doain kamu rezekinya lancar terus dan bahagia dunia akhirat".

Karena saking kocaknya, pantas jka kemudian cerita Idha Nur Baiti jadi viral.

Jarang banget loh, pesan ojol buat ngusir kecoa.

Netizen yang terkesan pun turut berkomentar seperti yang di bawah ini.

"Harusnya mbaknya aja yang diusir dari kamar kos," balas @ER_28IC.

"Aku pas lagi mandi keramasan tiba-tiba ada kecoa dua di kaca dan siap terbang. Apa aku order gojek juga buat usirnya kalau kaya gitu lagi? Deg-degan mau copot ini hati," tulis kaun kakaotulk.

"Driver ojol multi talent semua," @hadzami09.

"Buset pake Go-Ride, ngepick up kecoa gitu drivernya? Haha," komen @fajriiramadhan.

Berita Terkait

Berita Terkini