Motor

The Real Sultan, Raffi Ahmad Gunakan Vespa Kongo Sebagai Meja di Rumahnya

Saking sayangnya untuk dijual, Vespa Kongo Raffi Ahmad dijadikan meja di rumahnya

Angga Roni Priambodo | Gagah Radhitya Widiaseno

Raffi Ahmad ubah Vespa Kongo jadi meja di rumahnya (Instagramraffinagita1717, Youtube/Sule Channel)
Raffi Ahmad ubah Vespa Kongo jadi meja di rumahnya (Instagramraffinagita1717, Youtube/Sule Channel)

Mobimoto.com - Artis papan atas Raffi Ahmad kembali membuat geger jagat maya. Sebelumnya pria berusia 33 tahun membeli mobil milik Andre Taulany seharga Rp 700 juta.

Ia pun membelinya dengan cash tanpa cicilan sekalipun. Mobil tersebut dibeli khusus untuk sang putra, Rafathar.

Kali ini, warganet digegerkan dengan penemuan sebuah Vespa Kongo di rumah milik Raffi Ahmad. Ada apa dengan Vespa Kongo miliknya?

Dalam sebuah video Youtube Sule Channel, tampak sebuah Vespa Kongo milik artis 33 tahun dijadikan sebuah meja. Hal ini membuat Sule dan warganet ikut melongo melihatnya.

Vespa Kongo dibikin tampil beda oleh Raffi Ahmad (Youtube/Sule Channel)
Vespa Kongo dibikin tampil beda oleh Raffi Ahmad (Youtube/Sule Channel)

*KLIK DISINI UNTUK MELIHAT VIDEO SELENGKAPNYA 

Bagaimana tidak, skuter yang ditaksir seharga Rp 50 juta hanya dijadikan hiasan di rumah Raffi Ahmad. Padahal beberapa orang ingin memilikinya untuk dijadikan motor idaman.

Dalam video tersebut, ayah Rizky Febian diajak berkeliling rumah Raffi Ahmad untuk melihat keunikan apa saja yang ada di sana. Salah satu penemuannya yakni Vespa Kongo berwujud meja.

Vespa berwarna kuning itu disulap Raffi menjadi meja di halaman belakang untuk area bersantai. Melihat hal tersebut, Sule pun memuji Raffi.

"Meja nya Vespa euy, hebat ya si Raffi," kata Sule.

Raffi pun kemudian menceritakan bahwa Vespa tersebut sudah rusak hingga akhirnya ia jadikan meja. Meski begitu, mesin motor tersebut pun telah dijual oleh Raffi.

Vespa Kongo dijadikan meja oleh Raffi Ahmad (Youtube/Sule Channel)
Vespa Kongo dijadikan meja oleh Raffi Ahmad (Youtube/Sule Channel)

"Jadi ini dijadikan meja tapi mesinnya udah dijual," papar Raffi.

Sule mengetahui bahwa Vespa tersebut tak murah. Dari saluran YouTube nya itu, Sule menampilkan harga Vespa yang dijadikan meja oleh Raffi itu mencapai Rp50 juta.

"Ini Vespa mahal kan Kongo," kata Sule.

Raffi nampaknya terlalu sayang bila harus menjual motor tersebut. Hingga akhirnya ya hanya menjual mesin motornya dan menjadikan badan motor sebagai meja.

"Cuma mesinnya udah rusak, udah saya jual tapi saya rapihin," terang Raffi.

Mengenai sejarah Vespa Kongo sendiri, skuter ini merupakan unit yang diberikan oleh pemerintah Indonesia untuk prajurit TNI pada sekitar tahun 1963.

Vespa ini diberikan sebagai penghargaan bagi TNI yang bertugas sebagai pasukan perdamaian di Kongo.

Oh iya, meski berasal dari pabrikan Italia, namun Kongo diproduksinya di Jerman ya Sob.

Konon, karena dibuat di Jerman, Vespa ini punya pelat bodi yang lebih bagus dan kuat dari Vespa biasa.

 

Berita Terkait

Berita Terkini