Events

Konflik Andrea Dovizioso dan Jorge Lorenzo Makin Memanas

Menang di Sirkuit Ceko, tak membuat Andrea Dovizioso dan Jorge Lorenzo rukun.

Agung Pratnyawan | Husna Rahmayunita

Kemanangan Andrea Dovizioso dan Jorge Lorenzo di MotoGP 2018 Sirkuit Ceko. (bikesrepublic.com)
Kemanangan Andrea Dovizioso dan Jorge Lorenzo di MotoGP 2018 Sirkuit Ceko. (bikesrepublic.com)

Mobimoto.com - Meski sama-sama wakil Tim Ducati, Andrea Dovizioso dan Jorge Lorenzo ternyata menyimpan konflik pribadi.

Saling menebar senyum dan berjabat tangan di podium, nyatanya tak bisa menggambarkan hubungan yang harmonis di antara keduanya.

Sejatinya, konflik mulai memanas setelah Jorge Lorenzo memutuskan untuk hijrah ke Tim Honda musim depan.

Sebagai sesama pebalap Ducati, Andrea Dovizioso mengaku tak habis pikir dengan keputusan yang diambil Jorge Lorenzo.

Ducati telah meminang Jorge Lorenzo dengan nilai transfer yang fantastis tapi pebalap asal Spanyol tersebut sepertinya tidak nyaman di sana.

Perang dingin yang terjadi antara keduanya pun terbawa sampai di Sirkuit Ceko tepatnya pada balapan Minggu (5/8/2018).

Andrea Dovizioso dan Jorge Lorenzo bersaing ketat. (speedcafe.com)
Andrea Dovizioso dan Jorge Lorenzo bersaing ketat. (speedcafe.com)

Jorge Lorenzo berhasil melangkahi Marc Marquez dan Valentino Rossi di empat lap terakhir. Namun tak bisa menyalip Andrea Dovizioso di posisi terdepan.

Situasi pun makin memanas, setelah melihat jarak yang tipis antara Andrea Dovizioso dan Jorge Lorenzo, sang juara satu dan dua balapan MotoGP 2018 di Sirkuit Ceko.

Meski begitu, keduanya seolah-olah saling memadamkan kontroversi yang terjadi dengan saling memuji.

Andrea Dovizioso mengaku jika ia tidak terkejut dengan strategi yang dimainkan Jorge Lorenzo dan berusaha menutupi apa yang ia rasakan sebenarnya.

"Apa yang dilakukan Jorge Lorenzo tidak mengejutkan bagi saya. Saya masih berpikir dia adalah orang yang baik dan tidak punya masalah yang besar dengan saya," kata Andrea Dovizioso.

Gayung pun bersambut, Jorge Lorenzo pun mengatakan hal yang serupa dan memuji penampilan Andrea Dovizioso kala itu.

"Andrea Dovizioso adalah pebalap yang hebat dan kemenangan dobel Ducati adalah hasil yang penting bagi kami," ujar Jorge Lorenzo.

Wah, diam-diam Andrea Dovizioso dan Jorge Lorenzo saling serang nih.

Berita Terkait

Berita Terkini