Mobil

Inilah Alasan Kenapa Mobil Bermesin Diesel Berasap Tebal

Cek hal ini saat mobil diesel kalian menyemburkan asap tebal.

Agung Pratnyawan | Husna Rahmayunita

Mobil bermesin diesel berasap tebal. (stirilocale.com)
Mobil bermesin diesel berasap tebal. (stirilocale.com)

Mobimoto.com - Makin hari, pasar otomotif makin banyak menawarkan pilihan, seperti mobil bermesin diesel yang akhir-akhir ini cukup digemari masyarakat.

Apa sih keistimewaan mobil bermesin diesel?

Mobil dengan spesifikasi tersebut dipilih karena memiliki performa yang tangguh dan irit bahan bakar. Pantas jika kemudian dipilih untuk perjalanan jauh.

Merek-merek mobil bermesin diesel antara lain: Mitsubisi Pajero Sport Dakar, Toyota Fortuner, Mitsubishi Triton Double Cabin dan Isuzu MU-X.

Yang lebih istimewa, mobil bermesin diesel yang dijual saat ini mengusung teknologi Engine Control Unit (ECU) yang berfungsi mendukung sistem pembakaran agar lebih ramah lingkungan.

Mobil bermesin diesel menyemburkan asap tebal. (eveningstandard.com)
Mobil bermesin diesel menyemburkan asap tebal. (eveningstandard.com)

Nah, meski unggul dalam performa, ternyata mobil bermesin diesel juga bisa membuat pengendara panik. Khususnya pada saat menyemburkan asap tebal dari knalpot.

Hal itu ternyata ada penyebabnya.

Ya, seperti yang dikutip dari laman astraworld.com, pemilihan bahan bakar yang salah bisa menyebakan mobil bermesin diesel berasap tebal.

Bakar bakar yang dianjurkan yaitu yang memiliki angka cetane 48, 51 dan 53.

Pilihlah bahan bakar yang tepat. (coloradoan.md)
Pilihlah bahan bakar yang tepat. (coloradoan.md)

Penggunaan bakan bakar dengan cetane yang tidak sesuai selain menyebabkan asap tebal juga berpengaruh pada getaran mesin.

Mesin akan bergetar lebih kuat tapi tarikannya lambat dan jika terus dibiarkan bisa berakibat fatal yaitu mogok.

Nah, jika hal tersebut sudah terjadi segeralah pergi ke bengkel resmi. Mekanik akan membersihkan dinding-dinding ruang bakar dan sisa-sisa pembakaran agar kembali bersih.

Jadi agar mobil bermesin diesel tetap ramah lingkungan, pilihan bahan bakar yang tepat dan lakukan perawatan secara berkala.

Berita Terkait

Berita Terkini