Mobil

Mobil Pick Up ini Bikin Geger Netizen, Kenapa ya?

Penampakan mobil pick up dengan roda aneh.

Angga Roni Priambodo | Husna Rahmayunita

Mobil pick up anti mainstream. (Facebook/Ali Hafid)
Mobil pick up anti mainstream. (Facebook/Ali Hafid)

Mobimoto.com - The power of kepepet, segala kemungkinan bisa saja terjadi dalam keadaan darurat. Seperti mobil pick up yang melaju di jalanan dengan ban anti mainstream.

Kok bisa sih?

Padahal biasanya, mobil pada umumnya dibekali dengan roda empat atu enam untuk yang mobil bermuatan banyak.

Inovasi nyatanya kembali ditemukan oleh orang Indonesia. Roda belakang tak lengkap menyebabkan pemilik mobil yang satu ini mencetuskan ide brilian yang mungkin bisa dijadikan inspirasi.

Akun Facebook Ali Hafid lahyang pertama kali membagikan foto mobil pick up dengan roda aneh ke grup Motuba pada Senin (1/10).

Tampak mobil pick up hitam bermerek Mitsubishi yang biasanya digunakan mengangkut barang tidak memiliki ban belakang di bagian kanan. Bukannya memasang ban baru, ban bagian kanan digantikan dengan roda dua troli yang diikat kencang sedemikian rupa.

Mobil pick up anti mainstream. (Facebook/Ali Hafid)
Mobil pick up anti mainstream. (Facebook/Ali Hafid)

Benar-benar totalitas tanpa batas!

Mobil tersebut pun melaju dengan bebas dijalanan tanpa peduli pandangan pengguna jalan lain.

Karena keanehannya, mobil dengan ban troli tersebut mendapat perhatian netizen yang ditunjukkan dengan komentar di bawah ini.

''Sangar,'' tulis Pedro Dwi Satyo.

''Sakti banget,'' tulis Ulil Albab.

Berita Terkait

Berita Terkini