Motor

Kenalan Yuk SamaHonda Monkey 125 2018, Motor Imut dan Ikonik

Motor ikonik ini baru dipasarkan di Eropa, Indonesia kapan?

Agung Pratnyawan | Cesar Uji Tawakal

Honda Monkey 125 model tahun 2018. (motorcyclenews.com)
Honda Monkey 125 model tahun 2018. (motorcyclenews.com)

Mobimoto.com - Honda Monkey 125, motor imut dan ikonik yang menarik untuk dikupas. Berminat dengan versi baru Monkey?

Walaupun sudah diumumkan beberapa bulan, motor ini baru tersedia di pasaran Eropa pada akhir Juli.

Honda Monkey 125 ini merupakan versi pembaruan terkini, setelah pertamakali diluncurkan pada 1970 an.

Motor ini memiliki beberapa fitur canggih namun tetap mempertahankan desain retro yang merupakan ciri khas dari Honda monyet ini.

Bentuk lampu depan yang bulat, begitu juga speedometernya menguatkan nuansa lawas pada motor ini.

Speedometer Honda Monkey 125 model tahun 2018. (motorcyclenews.com)
Speedometer Honda Monkey 125 model tahun 2018. (motorcyclenews.com)

Namun jangan salah, biarpun desainnya menganut aliran klasik, motor ini memiliki fitur canggih.

Sebut saja speedometer digital, lampu LED, sistem pengabut bakar injeksi, suspensi upside down dan rem depan yang dilengkapi ABS.

Untuk urusan dapur pacu, motor ini menggunakan mesin 125 cc SOHC 2 katup berpendingin udara.

Mesin Honda Monkey 125 model tahun 2018. (motorcyclenews.com)
Mesin Honda Monkey 125 model tahun 2018. (motorcyclenews.com)

Dengan mesin setipe dengan Supra X 125, motor ini mampu menghasilkan tenaga sekitar 9,2 daya kuda pada putaran mesin 7.000 rpm.

Untuk urusan torsi, Honda Monkey ini mampu menghasilkan jambakan sebesar 11 Nm pada putaran mesin 5.250 rpm.

Motor ini juga memiliki sistem transmisi 4 percepatan.

Di Eropa, motor ini dihargai senilai 3.699 poundsterling atau senilai Rp.70 jutaan.

Belum ada informasi apakah motor ini akan masuk pasar Indonesia, namun motor ini merupakan produk potensial jika Honda tidak mau membiarkan kawasaki z125 melenggang bebas sendirian.

Bagaimana, tertarik dengan Monkey 125 2018 ini?

Berita Terkait

Berita Terkini