Tips

Trik Jitu Memilih City Car Terbaik, Biar Nggak Nyesel

Sebelum beli City Car, simak tips berikut ini.

Angga Roni Priambodo | Husna Rahmayunita

City Car Kia. (news.com)
City Car Kia. (news.com)

Mobimoto.com - Di zaman yang modern ini, banyak orang yang memilih mobil City Car. Mobil dengan jenis seperti itu diandalkan karena dianggap lebih efektif dan efisien.

City Car biasanya memiliki bodi yang slim dan mengusung teknologi canggih. Pantas jika diidolakan millennial.

Kelebihan mobil itu pun cukup komplit, diantaranya: kapasitas mesin kecil tapi tenaga besar, harga cenderung miring dan perawatan mudah. Meski begitu, calon pembeli harus pandai memilih City Car terbaik biar nggak nyesel di kemudian hari.

Dikutip dari laman daihatsu.co.id, ini dia trik jitu memilih City Car terbaik.

1. Cek Ukuran

Buat kalian yang nggak pengen repot, alangkah lebih baik mengecek ukuran mobil sebelum membeli. Hal ini dilakukan untuk mengecek daya muat penumpang.

2. Cek kapasitas mesin

Cek kapasitas mesin. (carfromjapan.com)
Cek kapasitas mesin. (carfromjapan.com)

Pada umumnya, kapasitas mesin yang diusung City Car 1.200 cc. Jadi pembeli bisa memperkirakan mana mobil yang bisa dipilih.

3. Posisi mengemudi dan pintu

Agar aman dan nyaman selama digunakan, cek posisi mengemudi apakah layak atau tidak. Kemudian teliti akses keluar masuk baik pintu utama maupun pintu belakang.

4. Fitur keamanan

Safety belt . (carcomplaints.com)
Safety belt . (carcomplaints.com)

Ini juga tak kalah penting, cek fitur keamanan demi menjadi keselamatan. Cek ketersediaan kantung udara dan sabuk pengaman.

Semoga bermanfaat.

 

Berita Terkait

Berita Terkini