Mobimoto.com - Mobimoto.com - Lyodra Ginting, akhirnya keluar sebagai jawara Indonesian Idol Season 10. Sebagai salah satu hadiah yang didapatkan adalah sebuah mobil.
Mobil yang menjadi hadiah adalah All New Nissan Grand Livina. Mobil tersebut tidak lain adalah kembaran dari Mitsubishi Xpander.
Baca Juga
Secara bentuk memang tidak ada bedanya dengan Xpander. Hal tersebut karena MPV ini dibangun dengan platform yang sama.
Di tampilan depan sudah disematkan gril V-Motion yang cukup lebar khas Nissan. Serta ada lampu LED DRL yang membuatnya terasa lebih modern.
Mobil ini dibekali dengan mesin 1.499 cc yang mampu menghasilkan tenaga hingga 104 dk pada 6.000 rpm dan torsi 141 Nm pada 4.000 rpm.
Selain itu juga sudah dibekali dengan fitur-fitur seperti Hill Start Assist (HSA), Vehicle Dynamic Control (VDC), hingga Traction Control System (TCS).
All New Nissan Livina ini tersedia dalam beberapa varian, mulai dari VL AT, VE AT, EL AT, EL MT, dan E MT. Untuk varian paling mahal sekitar Rp 270, juta.