Motor

MotoGossip: Beginikah Rupa Penantang NMAX dan PCX dari Suzuki?

Akankah motor ini diproduksi Suzuki?

Agung Pratnyawan | Cesar Uji Tawakal

Paten motor misterius yang diduga bakal menjadi Suzuki Burgman. (motorival.com)
Paten motor misterius yang diduga bakal menjadi Suzuki Burgman. (motorival.com)

Mobimoto.com - Tingginya minat terhadap matic maxy kian membuat para produsen motor tidak mau memandang sebelah mata segmen ini. Pada segmen matic maxy atau maxy scooter ada dua nama besar yang telah lebih dulu terjun, yakni Yamaha NMAX dan Honda PCX. Namun kemungkinan duel dari dua pabrikan tersebut akan terganggu dengan datangnya penantang baru dari Suzuki.

Setidaknya begitulah selentingan isu yang sedang beredar saat ini. Viral di dunia maya penampakan motor yang diduga bisa menjadi calon potensial maxy scooter dari Suzuki. Isu mengenai matic yang diprediksi bakal memiliki nama Suzuki Burgman ini merebak setelah paten desain dari pabrikan asal China, Haojue bocor ke internet.

Paten motor misterius yang diduga bakal menjadi Suzuki Burgman. (motorival.com)
Paten motor misterius yang diduga bakal menjadi Suzuki Burgman. (motorival.com)

Motor yang memiliki nama Haojue HJ150 ini diprediksi bakal menjadi Suzuki Burgman bukan tanpa sebab. Hal tersebut dikarenakan Haojue merupakan produsen motor dari negeri tirai bambu yang memiliki kerjasama yang kuat dengan pabrikan berlogo 'S' ini.

Kerjasama inilah yang juga membuahkan produk-produk seperti Suzuki Inazuma, Suzuki V-storm 250 dan mungkin juga 'calon' Suzuki Burgman tersebut. Walaupun masih berupa spekulasi, tidak ada salahnya untuk menyimak bentuk dari motor ini. Untuk masalah mesin, belum diketahui akankah motor ini bakal mengusung mesin 150-an cc seperti kedua rivalnya, Yamaha NMAX dan Honda PCX atau bermain sendiri dengan kapasitas mesin 180 cc seperti selentingan yang telah lama beredar. Kita tunggu saja kelanjutannya, akankah Suzuki benar-benar terjun ke segmen ini untuk mengganggu duel Yamaha NMAX dan Honda PCX?

Berita Terkait

Berita Terkini