Motor

Belum Nyerah, Honda Tetap Ingin Coba Buat Sepeda Motor Hidrogen

Disaat produsen lain sibuk kembangkan sepeda motor elektrik, Honda terus kembangkan sepeda motor hidrogen.

Angga Roni Priambodo | Praba Mustika

Konsep Sepeda Motor dengan Tenaga Air (Hidrogen) dari Honda. (Free Patents Online)
Konsep Sepeda Motor dengan Tenaga Air (Hidrogen) dari Honda. (Free Patents Online)

Mobimoto.com - Saat ini, sepeda motor elektrik memang tengah jadi tren. Mulai dari perusahaan rintisan hingga produsen besar pun, terus mengembangkan sepeda motor elektrik. Tapi Honda, masih tetap berusaha mencoba membuat sepeda motor hidrogen, yang pernah diperkenalkan di tahun 2017 silam.

Seperti dilansir dari Ride Apart, di tahun 2017, Honda bekerja sama dengan Nissan dan Toyota untuk mengerjakan teknologi fuel cell, yang mengombinasikan sistem hidrogen dan oksigen untuk menghasilkan tenaga elektrik.

Paten yang diajukan pada tahun 2017 kemarin, akhirnya resmi dirilis pada Selasa (9/4) kemarin. Dan dari paten yang bisa dilihat di Free Patents Online ini, menunjukkan bagaimana sistem sepeda motor hidrogen Honda bekerja.

Konsep Sepeda Motor Hidrogen dari Honda. (Free Patents Online)
Konsep Sepeda Motor Hidrogen dari Honda. (Free Patents Online)

Dari paten ini terlihat kalau bagian intake memiliki desain yang menangkap debu dan air, menjaga partikel untuk masuk ke dalam sistem mesin.

Cara kerjanya, udara akan masuk ke dalam unit secara terus menerus dan akan dikeluarkan kembali dengan bantuan built-in fan.

Konsep Sepeda Motor Hidrogen dari Honda. (Free Patents Online)
Konsep Sepeda Motor Hidrogen dari Honda. (Free Patents Online)

Sementara itu, tangki hidrogen akan diletakkan di bawah jok dan menggunakan jenis sambungan yang berbeda, bukan rantai ataupun belt.

Konsep Sepeda Motor dengan Tenaga Air (Hidrogen) dari Honda. (Free Patents Online)
Konsep Sepeda Motor dengan Tenaga Air (Hidrogen) dari Honda. (Free Patents Online)

Konsep sepeda motor hidrogen, yang menggunakan air sebagai bahan bakar ini sebetulnya punya cara kerja yang mirip dengan sepeda motor berbahan bakar bensin. Jauh lebih mudah mengisi air, daripada mengisi ulang daya di sepeda motor elektrik.

Tentu saja hal ini patut kita tunggu, bakal seperti apakah sepeda motor hidrogen dari Honda, yang akan menantang sepeda motor elektrik.

Berita Terkait

Berita Terkini