Motor

Kenali Penyebab Helm Timbulkan Bau Tak Sedap dan Cara Pencegahannya

Apasih yang menyebabkan helm mudah keluarkan bau apek hingga bagaimana cara penanggulangannya?

Gagah Radhitya Widiaseno

Vozz Helmets/vozzhelmets.com
Vozz Helmets/vozzhelmets.com

Mobimoto.com - Tak cuma motor saja, ternyata helm juga perlu perawatan lho. Helm terkadang bisa menimbulkan bau tak sedap saat dipakai berkala.

Oleh karena itu, pengendara wajib menjaga kebersihannya. Lalu apa saja sih yang menyebabkan bau pada helm pemotor?

Dilansir dari Astra Motor, ada berbagai hal yang dapat menyebabkan munculnya bau pada helm.

Jika helm tercium bau, kalian bisa memeriksa kondisi spons di dalam helm. Kondisi spons yang basah dapat memicu munculnya bau tidak sedap dari helm.

Ventilasi pada  helm NHK GP Prime  [Suara.com/Manuel Jeghesta Nainggolan].
Ventilasi pada helm NHK GP Prime [Suara.com/Manuel Jeghesta Nainggolan].

Biasanya hal ini bisa disebabkan karena air hujan maupun keringat. Kondisi yang lembap membuat aroma tidak sedap semakin mudah muncul dan memicu pertumbuhan bakteri.

Penyebab selanjutnya yaitu kondisi rambut yang kotor dan berkeringat. Mungkin anda pernah lupa mencuci rambut sekali dan mengenakan helm.

Jangan mengira bahwa hal ini tidak apa-apa. Efek yang ditimbulkan bisa saja muncul di kemudian hari saat kondisi kepala anda bersih.

Helm yang terlalu lama disimpan dalam keadaan kotor bisa menjadi sarang bakteri. Sehingga, menimbulkan munculnya aroma yang tidak sedap dari helm yang sudah lama tidak dipakai tersebut.

Menghilangkan bau pada helm memiliki trik tersendiri. Memang butuh kesabaran dan ketelatenan.

Cara yang pertama, kalian bisa mencuci sendiri atau menggunakan jasa pencucian helm secara berkala. Kalian bisa mencuci helm dengan melepaskan spons bagian dalam secara perlahan.

Perlu diperhatikan, apabila kalian salah menggunakan teknik melepas spons tersebut, dapat merusak kondisi helm kalian. Tetapi, bukan berarti kalian tidak bisa mencuci sendiri helm kalian.

Setelah mencuci helm tersebut, pastikan keringkan helm dengan baik. Terutama bagian dalam dari helm tersebut.

Kalian bisa memanfaatkan panas matahari atau juga menggunakan hair dryer jika terpaksa. Perlu kalian perhatikan bahwa penggunaan parfum kurang efektif untuk menghilangkan bau pada helm.

Dengan menggunakan parfum, bisa jadi bau dari campur malah akan bercampur dengan bau yang tidak sedap dan membuat kondisi semakin buruk.

Berita Terkait

Berita Terkini