Mobil

Gaya Menggemaskan Jan Ethes saat Tunggangi Mobil Mewah, Bikin Pengen Cubit

Jan Ethes kembali menyedot perhatian.

Rendy Adrikni Sadikin | Husna Rahmayunita

Tingkah lucu Jan Ethes. (Instagram/@janethes_story)
Tingkah lucu Jan Ethes. (Instagram/@janethes_story)

Mobimoto.com - Lucu, imut nan menggemaskan. Itulah Jan Ethes Srinarendra atau sering disapa Jan Ethes. Apa saja yang berkaitan dengan cucu Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu selalu menyedot perhatian orang yang melihat.

Jan Ethes bak bintang baru di Indonesia yang berhasil menggeser pamor artis cilik lainnya. Di mana pun ia berada, semua orang akan berebut mengabadikan gambar dan polah putra dari pasangan Gibran Rakabuming Raka dan Selvi Ananda tersebut.

Sebagai cucu pertama, Jan Ethes memang begitu dekat dengan Presiden Jokowi yang sering disebutnya dengan panggilan ''Mbah''. Dalam berbagai kesempatan, keduanya kerap menunjukkan kekompakkan.

Tingkah lucu bocah berusia tiga tahun itu kembali terlihat saat menunggangi mobil mewah Toyota Alphard berwarna hitam. Saat itu, Jan Ethes duduk di bangku penumpang bersama Presiden Jokowi dan Iriana.

Dalam video yang diunggah jejaring sosial Instagram @janethes_strory beberapa waktu lalu, cucu presiden lagi-lagi menunjukkan keceriaan dan sifat ramahnya kepada banyak orang.

Tingkah lucu Jan Ethes saat berada dalam mobil. (Instagram/@janethes_story)
Tingkah lucu Jan Ethes saat berada dalam mobil. (Instagram/@janethes_story)

Ia kemudian melambaikan tangan menyapa penggemar, tersenyum dan berkata ''Da....da.....'' sambil berlalu. Sang kakek yang memangkunya kemudian turut tersenyum dan melambaikan tangan.

Tak pelak aksi menggemaskan Jan Ethes membuat banyak penggemar terhibur. Apalagi netizen yang manyaksikan video kelucuannya, mereka pun merasa gemas dan memberikan respons seperti berikut.

''Ya Allah lucu dan pinter banget,'' tulis @ayunda_taiwan.

''Cucu presiden paling hits, dadah-daha aja se Indonesia gemas,'' jawab @rraudya.

Dari pada penasaran, ini dia videonya.

 

 

 

Berita Terkait

Berita Terkini